Promo slot over here ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit.

Landing Page

Landing Page: Pengertian, Fungsi, Cara Membuat, beserta Contohnya

5 min read

Share this article

Jika kamu memiliki toko online, tentu membutuhkan landing page untuk menghasilkan uang lebih banyak dari website toko tersebut. Namun apakah kamu mengetahui apa itu landing page? Artikel ini akan menjelaskan secara lengkap tentang pengertian, fungsi, cara membuat, beserta contohnya.

Apa Itu Landing Page?

Landing page merupakan halaman pada sebuah website dengan desain khusus marketing. Jadi, halaman ini akan ditampilkan saat pengunjung mengakses website dari pencarian berbayar.

Pada umumnya, pengunjung akan klik link dari sebuah media sosial, email, Google Ads, atau iklan lain. Kemudian dari link tersebut akan terbuka halaman yang bernama landing page atau LP. Hal ini menjadi peluang berharga bagi perusahaan untuk mendapatkan berbagai informasi dari pengunjung.

Jenis-Jenis Landing Page

Jika dilihat dari kegunaan spesifik dan tujuannya, landing page bisa dibagi jadi 2 jenis, yakni:

1. Lead Generation Landing Page

Jenis landing page yang satu ini bisa dipakai untuk kumpulkan data pelanggan yang potensial atau leads, dan sewaktu-waktu bisa dihubungi untuk ditawari produk atau layanan dari bisnis.

Semakin banyak data pelanggan yang dikumpulkan, semakin tinggi juga tingkat konversi yang nantinya terjadi. Hal itu karena mereka sudah isi formulir pada landing page, biasanya sudah mempunyai ketertarikan.

Ciri khas dari landing page jenis ini seperti biasanya singkat, to the point, dan menarik. Formulir akan memiliki peran yang besar di dalam landing page ini karena dipakai untuk dapatkan data dari para pelanggan.

2. Click-through Landing Page

Click-through landing page biasanya dipakai berinteraksi secara langsung dengan pelanggan dengan model pemasaran atau marketing B2C. Landing page ini memiliki tujuan untuk buat pelanggan melakukan pembelian pada website dengan berikan informasi-informasi yang detail pada mereka.

Ciri khas landing page ini yaitu mempunyai tombol-tombol yang sederhana dan mengarahkan pelanggan untuk lakukan aksi, contohnya seperti “Beli Sekarang”, “Dapatkan Sekarang”, dan lain sebagainya.

Fungsi Landing Page

Berdasarkan jenisnya, terdapat dua fungsi utama dari halaman website ini. Fungsi pertama yaitu untuk mengumpulkan data pengunjung yang berpotensial atau leads. Leads akan terjaga oleh bisnis dan calon pelanggan akan melakukan pembelian pada masa yang akan datang.

Selain itu, fungsi utama lainnya yaitu untuk mempercepat proses transaksi. Halaman ini sangat meminimalisir adanya distraksi dari menu maupun tombol navigasi lain. Dengan kata lain, LP mampu memberikan jalan khusus untuk pengunjung saat mengakses layanan atau produk yang ingin mereka beli.

Kemudian ada juga beberapa fungsi lain yang perlu kamu ketahui dari halaman marketing ini antara lain:

A. Sarana Promosi

Kamu bisa memasukkan informasi singkat menggunakan ukuran tulisan besar tentang promosi yang sedang kamu lakukan. Jika kamu memiliki berbagai jenis promosi, maka lebih baik tampilkan satu jenis pemasaran saja pada halaman situs marketing ini.

Sebab, mempromosikan terlalu banyak produk dapat membuat pengunjung merasa bingung akibat terlalu banyak pilihan. Jadi, gunakan satu LP untuk mempromosikan satu produk saja.

B. Meningkatkan Conversion Rate

Selain kamu mengetahui tentang apa itu landing page, ketahui juga fungsi LP yang mampu meningkatkan conversion rate. Jadi, pengunjung tidak hanya mengunjungi situs kamu, melainkan melakukan aksi lain sesuai harapan kamu seperti membeli produk, membuat akun, atau berlangganan newsletter.

Conversion rate yang tinggi bisa mendorong pengunjung untuk masuk ke marketing funnel lebih dalam.

C. Mendapatkan Data Leads

Fungsi selanjutnya yaitu mendapatkan data leads berdasarkan jenis halaman yang kamu gunakan. Pada umumnya, informasi yang diminta yaitu email, nama, dan jenis kelamin, sehingga kamu bisa melakukan langkah analisis terhadap pengunjung situs.

Cara Membuat Landing Page

Berikut ini cara membuat landing page agar para pengunjung website tertarik untuk melakukan berbagai aksi yang kamu harapkan.

1. Buatlah Headline yang Singkat, Padat, dan Jelas

Headline adalah kunci dari halaman promosi yang menarik, karena hampir seluruh pengunjung akan melihat headline terlebih dahulu sebelum mengunjungi halaman yang kamu buat. Berikut ini adalah tips untuk membuat headline yang menarik:

  • Gunakan judul yang padat, jelas, dan singkat.
  • Coba untuk membatasi headline tidak lebih dari 20 kata.
  • Letakkan subheadline tepat pada bagian bawah.
  • Buatlah subheadline dengan spesifik.

2. Buat Ilustrasi yang Simpel dan Unik

Untuk meningkatkan rasa ingin berpartisipasinya pengunjung, kamu harus mampu membuat ilustrasi yang simpel dan unik dengan memperhatikan UI dan UX. Sesuai dengan pengertian apa itu landing page yaitu untuk promosi, maka kamu tidak hanya memperhatikan laman unik tetapi juga harus user friendly.

3. Tulis Deskripsi yang Jelas pada Setiap Poin

Deskripsi dalam setiap poin merupakan hal yang sangat penting. Hal ini bertujuan untuk memperjelas apa yang ingin kamu berikan kepada pengunjung website. Penulisan deskripsi harus singkat, padat, dan jelas agar pengunjung tidak merasa bosan saat membacanya.

4. Melampirkan URL Menuju Halaman Privasi

Cara terakhir ini merupakan cara yang cukup penting terutama bagi kamu yang fokus membuat LP khusus service. Tujuannya adalah untuk menghindari hal yang seharusnya tidak terjadi setelah after sales, contohnya yaitu komplain yang tidak sesuai.

Contoh-Contoh Landing Page

Setelah kamu mengetahui tentang apa itu landing page, fungsi, dan cara membuatnya, sekarang saatnya kamu mengetahui apa saja contohnya sebagai berikut:

A. Airbnb

landing page airbnb

Airbnb adalah salah satu platform yang menyewakan properti. Cara kerjanya yaitu seperti broker antara pemilik properti dengan pengunjung yang tertarik untuk menggunakan properti tersebut.

Saat ini, Airbnb tidak hanya fokus pada persewaan properti saja, melainkan layanan lain seperti kelas memasak, touring, konser, pengalaman wisata, hingga kegiatan sosial. Gambar di atas adalah contoh landing page dari Airbnb yang bisa kamu buka pada bagian kanan untuk mengetahui perkiraan harga sewa properti.

B. Uniqlo

landing page uniqlo

Uniqlo adalah brand baju internasional yang menjadi idola para anak muda. Model pakaian yang simpel, bersih, dan versatile ini sangat cocok untuk dikenakan baik laki-laki maupun perempuan.

Kepopuleran Uniqlo berhasil menyebar ke berbagai negara seperti Kanada, China, India, Bangladesh, Jerman, Indonesia, dan 17 negara lain.

Indonesia sendiri sudah memiliki 15 toko Uniqlo pada wilayah tertentu. Kemudian untuk membuat halaman promosi, Uniqlo mengusung tema nuansa simpel secara konsisten. Dengan latar belakang sederhana dan logo pada bagian paling atas, lalu kalimat ajakan untuk mengisi kolom email.

Dari email tersebut, Uniqlo akan mendapatkan data yang pengunjung kirim kemudian mengirimkan tentang berita maupun promosi dari produk Uniqlo.

C. Hubspot

landing page semrush

Apa itu landing page pada Hubspot? Dalam dunia digital marketing, Hubspot adalah perusahaan terkenal yang memproduksi berbagai software marketing dan sales. Selain itu, Hubspot juga terkenal sebagai perusahaan penyedia berbagai layanan analisis, artikel, dan tips dalam berbisnis.

Hal tersebut membuat banyak potential user yang sering mengakses Hubspot lalu kesempatan ini menjadi sebuah lahan promosi gratis.

D. Mailchimp

landing page mailchimp

Mailchimp adalah platform digital marketing yang berfungsi untuk membuat elemen marketing secara online seperti email, konten media sosial, postcard, landing page, dan lain sebagainya.

Namun tidak hanya itu, Mailchimp juga memungkinkan untuk melihat analisis dari respons pengguna terhadap konten. Dengan begitu, kamu bisa menjalankan strategi marketing lebih optimal dan menghasilkan bisnis yang lebih baik.

Halaman promosi dari Mailchimp memiliki latar belakang warna kuning yang khas. Selain itu, punya headline dengan ukuran huruf besar, sub headline simpel, dan tampilan visual yang bagus dan mudah pengguna ingat. Hal ini tentu lebih terlihat menarik bagi para audiens.

E. Neil Patel

landing page neil patel

Apakah kamu mengenal Neil Patel? Ya, seorang penulis dan marketer terkenal yang sangat membawa pengaruh pada dunia. Selain sebagai pengusaha sukses, perusahaan Neil Patel berhasil masuk dalam daftar perusahaan brilian dengan website yang menyajikan berbagai tool marketing.

Landing page dari Neil Patel adalah tipe lead generation yang mengajak pengunjung untuk mengisi kolom email kemudian membagikan insight maupun tips melalui email tersebut.

Sudah Siap Membuat Landing Page?

Setelah mengetahui apa itu landing page, fungsi, cara membuat, dan contohnya, sebagai pemilik bisnis, kamu juga harus segera memikirkan desain untuk website bisnis. Buatlah halaman promosi seperti tips yang dijelaskan pada artikel ini. Kemudian beli hosting terpercaya hanya di Indocenter.id untuk bisnis terbaik kamu.

Wujudkan Website Personalmu, Mulai Online Sekarang Juga!

Dapatkan layanan terbaik, jaminan keamanan ekstra, dan support 24/7 dengan harga terjangkau bersama kami!

Artikel Terkait